Spesies kadal terbesar di dunia

Hari ini, Senin (06/03/2017) Google Doodle dihiasi karikatur kadal terbesar di dunia/komodo. Hal ini dikarenakan untuk memperingati hari jadi ke-37 Taman Nasional Komodo (Indonesia), yang mana Taman Nasional Komodo tersebut terletak antara provinsi Nusa Tenggara Timur dan Nusa Tenggara Barat yang merupakan habitat asli komodo.

Menurut para ahli, komodo masih memiliki tali keluarga dengan kadal. Yang membedakan adalah ukuran komodo 100X lebih besar dari kadal terkecil di dunia. Untuk berat badan komodo jantan dewasa sekitar 79-91 kg, komodo betina dewasa sekitar 68-73 kg. Namun fakta unik mengenai kadal raksasa ini porsi makannya bisa mencapai 50-80% dari berat badannya setiap kali makan, wow…

Selain itu, komodo memiliki daya penciuman yang kuat hingga 10 km jauhnya dengan bantuan lidahnya yang bercabang. Bagi Anda harus lebih berhati-hati jika di taman rekreasi komodo, dengan kemampuan jarak jauh mencium mangsa, komodo juga dikategorikan sebagai binatang buas dan tak akan segan menggigit manusia.

Meskipun besar dan tidak bisa berlari zig zag, namun binatang ini termasuk spesies yang memiliki kemampuan berlari yang cukup cepat hingga 20 km/jam. Lumayan cepat jika dibandingkan dengan kaki yang pendek dan postur tubuh yang besar.

Namun sungguh disayangkan, generasi binatang purba yang hanya ada di Indonesia ini lambat laun terancam punah yang diakibatkan oleh keserakahan manusia dan berbagai bencana alam yang terjadi di pulau tersebut.

 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.